You are currently viewing Ingin Tahu Nasi Kotak Digunakan Untuk Apa Saja? Simak di Sini!

Ingin Tahu Nasi Kotak Digunakan Untuk Apa Saja? Simak di Sini!

  • Post author:
  • Post category:Blog

Pada masa sekarang ini, semakin banyak individu maupun kelompok yang menggunakan nasi kotak sebagai kudapan yang wajib ada di acaranya. Apalagi sebenarnya pilihan makanan berupa nasi kotak digunakan untuk berbagai acara yang diselenggarakan baik bersifat formal maupun hanya kumpul keluarga. Selain itu, nasi kotak dianggap lebih fleksibel ketika disajikan nantinya.

10 Kegunaan Nasi Kotak

Berkaitan dengan semakin banyaknya yang mencari tempat yang menyediakan jasa pembuatan nasi kotak, semakin banyak pula menu khusus yang menarik. Ditambah lagi, jika menggunakan nasi kotak, setiap orang yang mengadakan acara juga bisa menyesuaikan dengan kondisi finansial yang sudah disediakan. Untuk beberapa acara yang cocok menggunakan makanannya, simak di sini:

1. Acara Pernikahan

Jenis acara yang pertama ini tentu saja sudah dikenal secara luas oleh masyarakat Indonesia terutama yang memilih tempat yang khusus. Memang banyak yang lebih memilih metode seperti makan di tempat ataupun prasmanan untuk menyajikan baik makanan yang berat maupun ringan. 

Walaupun begitu, nasi kotak dianggap pilihan terbaik bagi beberapa keluarga karena bisa disajikan dengan sederhana dan mudah untuk dibawa pulang. Selain itu, ada beberapa orang yang memang menyediakan menu nasi kotak ini untuk beberapa tamu yang langsung pergi dari acara.

2. Syukuran Pribadi

Sebagian besar orang yang menyelenggarakan acara syukuran yang bersifat pribadi memang sudah menggunakan nasi kotak sebagai pilihan makanan yang wajib. Ditambah lagi, semakin kesini semakin banyak jasa yang menyediakan makanan nasi kotak dengan pilihan menarik dan jumlah yang besar. Belum lagi jika ada yang membutuhkannya dalam waktu yang singkat.

Untuk menu yang dipilih sebagai isi dari nasi kotaknya pun bisa dipilih sesuai dengan finansial yang ada tanpa harus khawatir. Nanti ada yang bisa mengajukan menu khusus baik untuk sayur maupun lauk sesuai dengan kesepakatan antara pembeli dengan penjual nasi. Selain itu, ada juga tambahan seperti agar-agar yang bisa dicoba.

3. Acara Seminar

Mungkin sudah banyak yang tahu bahwa seringkali nasi kotak digunakan untuk sebuah acara yang bersifat formal di sebuah tempat tertentu. Misalnya saja, bahkan sampai saat ini, sudah ada beberapa pihak ataupun panitia yang menyelenggarakan seminar baik lingkup lokal maupun nasional. Belum lagi jika ada pembicara yang langsung pergi setelah mengisi.

Beberapa panitia yang mengadakan sebuah acara seminar baik bidang pendidikan maupun yang lainnya menilai nasi kotak bisa menghemat adanya tenaga. Selain itu, nasi kotak juga bisa membantu untuk mengatasi ruangan yang terbatas yang sejak awal tidak bisa dipakai untuk prasmanan. Belum lagi jika ada beberapa tamu khusus yang membutuhkan kudapan.

4. Perayaan Ulang Tahun

Selanjutnya, jenis makanan seperti nasi kotak digunakan untuk acara yang khusus misalnya untuk merayakan hari ulang tahun dari seseorang nantinya. Biasanya, memang ada beberapa kudapan yang wajib ada terutama berupa kue ulang tahun yang sudah dihias seindah mungkin sesuai selera. Selain itu, masih ada beberapa minuman dan camilan yang disajikan.

Walaupun begitu, tetap ada beberapa orang yang menyelenggarakan acara perayaan ini lengkap dengan nasi kotak yang nantinya bisa dibawa pulang. Terutama bagi beberapa tamu undangan baik dari pihak orang tua maupun anak yang ternyata tidak bisa menghabiskan waktu di sana. Biasanya isi dari nasi kotaknya pun berupa paket nasi tumpeng.

5. Kumpul Keluarga

Banyak yang tidak tahu, ternyata pada masa sekarang ini, nasi kotak digunakan untuk acara yang bersifat personal untuk sebuah keluarga. Jika hanya acara kumpul dan bertemu keluarga yang inti saja, makan makanan seperti nasi kotak mungkin tidak dijadikan sebagai pilihan. Namun beda halnya jika keluarga yang dimaksud itu skala besar.

Pada beberapa situasi, ada acara keluarga khusus keluarga yang besar di sebuah tempat sekaligus merayakan beberapa pencapaian yang sudah ada. Nasi kotak biasanya dijadikan sebagai pilihan untuk bisa dibawa pulang oleh beberapa orang terutama ketika sudah ada kudapan yang ringan. Belum lagi jika ada anggota keluarga yang memiliki rumah jauh.

6. Pembukaan Usaha

Sebenarnya, untuk acara yang berikutnya ini bisa dimasukkan ke dalam kategori acara yang bersifat resmi namun juga bisa non formal. Hanya saja, acara ini memiliki kesamaan dengan beberapa acara syukuran yang lainnya yang melibatkan orang terdekat untuk hadir di sana. Namun terkadang ada juga beberapa pendatang karena usaha baru dibuka.

Kemudian biasanya acara ini diadakan untuk menunjukkan sebuah usaha yang baru dibuka dan nasi kotak bisa digunakan cara untuk promosi. Terutama bagi beberapa orang yang memang membuka usaha dalam bidang makanan sehingga sekaligus menunjukkan kualitas dari masakan yang akan dijual.

7. Sidang Disertasi

Pada beberapa situasi yang bersifat formal, makanan seperti nasi kotak digunakan untuk kudapan yang wajib ketika acara sidang khusus disertasi. Beberapa tempat tergantung pada jenis program studi dan universitas yang ada memang biasanya menggunakan metode prasmanan untuk menyajikan makanan penutup. Walaupun begitu, ada pula yang memilih untuk memakai nasi kotak.

Sementara itu, jika digunakan untuk acara yang pentin seperti ujian dan sidang disertasi ini, menu dari nasi kotaknya berbeda. Misalnya saja, akan ada beberapa jenis sayur dengan biaya yang lebih mahal ditambah dengan lauk seperti ikan maupun daging sapi. Belum lagi dengan buah khusus untuk menambah bagian pencuci mulut.

8. Produksi Film

Tidak kalah menarik dibandingkan dengan acara-acara yang sebelumnya, ada juga acara seperti produksi film yang menggunakan konsumsi seperti nasi kotak. Apalagi terkadang tim khusus konsumsi menilai bahwa nasi kotak ini bisa disajikan dengan lebih fleksibel dengan menu yang cukup bervariasi. Bahkan ada juga isi seperti pencuci mulut yang dapat dinikmati.

9. Latihan Seni

Sementara itu, terkadang nasi kotak digunakan untuk acara yang lebih bersifat rutin sesuai dengan jadwal dan rencana yang sudah ada. Misalnya saja, ada beberapa jenis organisasi kemahasiswaan maupun sekolah yang menggunakan nasi kotak untuk makanan wajib sehingga tidak perlu merasa repot. Bahkan terkadang membeli banyak nasi kotak bisa menghemat biaya pengeluaran.

Untuk lebih lanjutnya, pemilihan nasi kotak untuk acara pelatihan ini biasanya ditemukan di sebuah komunitas yang berfokus pada bidang seni. Misalnya saja, ada acara latihan menari maupun teater yang biasanya diadakan seminggu dua kali dengan tim konsumsi menyediakan nasi kotak. Sedangkan untuk menunya juga bisa bervariasi sesuai dengan dana masing-masing.

10. Meeting Bisnis

Untuk tujuan pemilihan dan penggunaan nasi kotak sebagai makanan utama ini biasanya ditemukan di beberapa perusahaan yang sedang menyelenggarakan meeting. Beberapa memang lebih memilih untuk menggunakan penyajian makanan ala prasmanan, namun ada juga yang memilih nasi kotak untuk dibawa pulang. Selain itu, nasi kotak bisa menghemat waktu yang sudah direncanakan.

Berdasarkan pada ulasan yang lengkap di atas, dapat dikenali bahwa ternyata nasi kotak digunakan untuk berbagai acara yang sedang diadakan. Bahkan ada beberapa acara yang bersifat formal untuk urusan bisnis sampai pada acara yang bersifat personal seperti acara keluarga tertentu. Selain itu, nasi kotak ini cocok digunakan ketika kegiatan latihan.